
Detik24jam.com – Langkat ( Sumut ) Bersumber dari APBDesa 2024 pemerintahan Desa Pasar Rawa
salurkan bantuan bibit padi dan pupuk cair program Ketahanan Pangan ( Ketapang ) Nasional bersumber APBDesa 2024, Rabu ( 15/5/20204 ) , di Balai Desa Pasar Rawa, Kecamatan Gebang, Kabupaten Langkat, Sumut.
Acara di buka oleh moderator di lanjutkan dengan Doa.
” Sedikitnya ada sekitar
11 kelompok tani dengan 300 pemanfaat menerima 850 L pupuk cair dan 6000 Kg bibit padi” , ungkap Hatta Mulia Kades Pasar Rawa dalam pidato tertulis yang di bacakan nya.
Kelompok tani agar memanfaatkan bantuan ini dengan baik, tanam dan rawat benih padi ini. Terimakasih kepada BPD yang telah menyetujui APBDesa 2024 Pasar Rawa, kata Hatta.
Farma Sidabutar Ketua BPD Desa Pasar Rawa dalam sambutan nya mengatakan, Terimakasih atas kesempatan yang di berikan kepada saya, program Ketapang pemberian batuan bibit padi dan pupuk cair adalah program Ketapang di harapkan bisa meningkatkan produksi pertanian Desa Pasar Rawa, sebut Farma.
” Saat ini berlangsung normalisasi tali air pertanian 200 Ha ” , kata Farma.
Indra Koordinator PPL Dinas Pertanian Langkat UPT Kecamatan Gebang menyampaikan, Mengikuti program penambahan tanam, biasa satu kali masa tanam menjadi 2 kali masa tanam. Normalisasi parit sawah seluas 200 Ha dalam rangka pemenuhan kebutuhan air yang di rencanakan memakai sumber air dari Sei Lepan di Kecamatan Babalan.
Berharap untuk pemenuhan kebutuhan air mohon di bantu lewat pengadaan air . Luas lahan sawah di Kecamatan Gebang itu nomor 2 adalah Desa Pasar Rawa, sementara untuk admistrasi berada di posisi pertama , ujar Indra.
Taharudin, S.Sos Kasi PMP Kantor Camat Gebang dalam sambutan nya mengatakan, Titip salam dari Plt. Camat Gebang Bapak Iskandarsyah tidak bisa hadir karena beliau menghadiri kegiatan lain di Stabat .
Desa Pasar Rawa adalah salah satu penghasil beras di Kecamatan Gebang, sangat tepat program penyaluran bantuan bibit padi dan pupuk cair yang memang sangat besar manfaatnya buat petani, tutur Tahar.
Dalam sambutannya Jurgen Panjaitan, SH, MH Kasubsi Intel Cabjari Pangkalan Brandan
menyampaikan, Mohon maaf atas keterlambatan kehadiran saya karena sebelum nya ada jadwal kegiatan sidang di PN. Stabat.
Saya lihat ada perubahan perbaikan asbes yang sebelum di masa kedatangan saya yang lalu masih ada yang bolong.
Untuk program bantuan benih padi dan pupuk cair ini juga kita ada memberikan masukan dari Cabjari Pangkalan Brandan.
Dana Desa di nikmati untuk masyarakat agar sejahtera masyarakat petaninya.
Kades harus perhatikan kesejahteraan masyarakat petani, imbuhnya.
Dalam kesempatan tersebut di lakukan penyerahan bantuan bibit padi dan pupuk cair secara simbolis. Sembari di lakukan penandatanganan berita acara penyerahan bibit padi dan pupuk cair di lanjutkan dengan photo bersama.
Tampak hadir dalam kegiatan mewakili 11 Poktan,Jurgen Panjaitan, SH, MH Kasubsi Intel Cabjari Brandan, Indra Koordinator PPL Dinas Pertanian UPT Kecamatan Gebang, Farma Sidabutar Ketua BPD Desa Pasar Rawa, Sertu Didi Warsidi Babinsa Koramil 12 Gebang , Taharudin Kasi PMP Kecamatan Gebang.
( DEDEK AKHYAR )
Editor : Mas bagus
Berita Sebelumnya..
Bupati Lombok Timur H. Haerul Warisin Bagikan Paket Lebaran Bagi Non ASN
Bupati Lantik Pengurus LPTQ Lombok Timur Periode 2025 – 2029
Wakil Bupati Lombok Timur pimpin Apel Gelar Pasukan “Rinjani 2025” di Markas Polres Lombok Timur